Berbagai ponsel hadir menjamah pasaran dan selalu melakukan inovasi untuk menarik pelanggan. Salah satunya adalah Samsung Fold 2 yang mengusung bentuk dan tampilan unik. Penasaran bagaimana spesifikasinya? Simak uraian berikut agar lebih paham sebelum membelinya.

Spesifikasi Samsung Fold 2

Samsung tak pernah berhenti melakukan inovasi dan meluncurkan produk-produk atau sekadar series paling baru darinya. Hal ini merupakan salah satu upaya agar konsumen tidak bosan dan berkeinginan membeli lagi dan lagi karena adanya pembaharuan. Berikut spesifikasi bagi tipe fold 2:

  1. Layar 7,6 dan 6,2 inch

Salah satu spesifikasi yang cukup mencolok dari produk Samsung satu ini adalah layarnya. Sekali lihat pun setiap orang akan memiliki kesan bahwa ukurannya luas. Layar utama dan sekundernya memiliki besar 7,6 inch (panel AMOLED 2X Infinity Flex Display) dan 6,2 inch (panel AMOLED).

Layar yang luas ini memberi keuntungan bagi para penggunanya karena dapat menonton atau melihat tulisan dengan lebih jelas jika membandingkan dengan ponsel lainnya. Apalagi bagi orang dengan kemampuan maca membaca huruf berukuran kecil telah menurun. Keren sekali, bukan?

  1. Refresh rate layar

Samsung meluncurkan series fold 2 sebagai sebuah inovasi yang hadir dengan pembaharuan pada berbagai aspek. Salah satu kemampuan dari ponsel pintar ini adalah refresh rate layarnya mencapai 120 Hz. Hal ini akan memberikan pengalaman bermain game atau menonton video lebih baik.

Layar utama dan sekundernya memiliki refresh rate yang sama. Aspek ini nantinya akan memberikan kenyamanan khususnya bagi penggunaan ponsel berupa menonton film dengan resolusi tinggi, dan lain sebagainya. Karakter seperti ini belum tentu ada pada handphone lain.

  1. Baterai 4500 mAh

Aspek penting saat ingin membeli ponsel yang perlu konsumen perhatikan adalah kapasitas baterai. Pada series fold 2 dari produk Samsung ini memiliki penyimpanan daya hingga 4500 mAh dengan tipe tanam atau tidak bisa lepas (non removable).

Pengisian daya pada ponsel pintar Samsung tipe ini menggunakan teknologi fast charging sebesar 25 W jika tipe pengisi menggunakan kabel atau 11 W untuk jenis wireless. Hal ini tentu memudahkan pengguna sehingga tidak perlu menunggu lama hingga isi baterai penuh 100%.

  1. Kamera 12 MP

Seperti pada ponsel pintar lainnya, produk Samsung tipe fold 2 ini tentu memiliki kamera dengan kualitas mumpuni. Lensa utama bagian belakang resolusinya adalah 12 MP, ultra-wide 12 MP, dan telefoto 12 MP. Sedangkan kamera depannya memiliki resolusi 10 MP.

Beberapa aspek dari Samsung tipe fold 2 yang berhubungan dengan kameranya adalah adanya fitur single take, night mode, bright mode, pro video mode, hingga dual preview dengan kemampuan mengubah layar sekunder menjadi viewfinder saat ponsel membentang. Cukup lengkap, bukan?

  1. Pilihan warna

Nah, bagi Anda yang kerap kali memperhatikan aspek visual dari body ponsel sebelum membeli, Samsung dengan tipe lipat ini tidak akan membuat pembeli khawatir. Desain dan warna dari produk ini bisa konsumen pilih sesuai ketersediaan.

Produk Samsung memang kerap hadir dengan warna-warna cantik yang berbeda dengan ponsel lainnya. Pada series fold 2 ini pihak produsen menyuguhkan pilihan berupa mystic black dan mystic bronze. Desain keseluruhannya pun memberi kesan elegan.

Itu tadi beberapa spesifikasi dari Samsung Fold 2 yang bisa menjadi pertimbangan Anda saat ingin membelinya. Informasi lebih lanjut bisa konsumen peroleh dengan bertanya langsung pada penjaga gerai atau melalui komunikasi dengan pihak resmi dari perusahaan.