Legendabulu tangkisMalaysia,Lee Chong Wei menilai keputusannya untukpensiunsebagai pemain pada tahun lalu sudah tepat. Kesehatan menjadi salah satu pertimbanganLee Chong Weiuntuk tidak meneruskan kariernya sebagai pebulu tangkis. Sepanjang kariernya, Lee berhasil meraih tiga medali perak pada Olimpiade Beijing 2008, London 2012, dan Olimpiade Rio 2016.

Dia juga pernah menjadi pemaintunggal putranomor satu dunia. Keputusan untukpensiundilakukan Lee pada 13 Juni 2019, dan dia mengaku sangat berat mengambil keputusan itu. Walaupun demikian, Lee selalu menilai keputusannya tersebut sudah tepat.

"Itu berat, sangat berat," kata Lee. Langkah pensiun juga mendapat dukungan dari sang istri, Wong Mew Choo, yang merupakan eks pebulu tangkis Malaysia. Saat memutuskan untuk pensiun, Lee menggambarkan dirinya berhadapan di depan cermin dan berbicara dengan pantulan bayangannya sendiri.

"Setelah berendam air hangat cukup lama, saya menatap seorang lelaki di sebuah cermin, 'Ingin mencobanya sekali lagi?'," ucapnya. Pertanyaan itu diikuti dengan melihat kondisi tubuhnya tidak sama lagi akibat sakit kanker hidung. "Lalu pandangan saya menatap ke bagian leher dan tubuh. Tubuh saya sudah rapuh dan kurus," tutur Lee.

"Otot otot saya sudah seperti agar agar. Bekas luka di leher saya terlihat begitu dalam dan menjadi hitam setelah semua perawatan (untuk kanker)," katanya. Setelah satu tahun pensiun, ternyata dia tidak pernah menyesal, bahkan merasa sudah mengambil jalan yang tepat. "Sudah satu tahun. Setahun sejak saya mengumumkan akhir karier saya selama 25 tahun di bidang olahraga.

"Ini tidak akan sama lagi, tapi saya rasa telah membuat keputusan yang tepat," ucap Lee Chong Wei.